Tugas WP1 Soal dan Jawaban


Soal dan Jawaban Tugas WP1

1.    Apa yang dimaksud dengan pengembangan software?
Pengembangan perangkat lunak(software) (juga disebut pengembangan aplikasidesain perangkat lunakmerancang perangkat lunakpengembangan aplikasi perangkat lunakpengembangan aplikasi perusahaan, atau pengembangan platform)[1] adalah pengembangan suatu produk perangkat lunak. Istilah "pengembangan perangkat lunak" bisa dipakai untuk menyebut aktivitas pemrograman komputer, yaitu proses menulis dan mengelola kode sumber, namun dalam artian luas istilah ini mencakup semua hal yang terlibat antara penciptaan perangkat lunak yang diinginkan melalui pewujudan akhir perangkat lunak, idealnya dalam proses yang terencana dan terstruktur.[2] Karena itu, pengembangan perangkat lunak bisa mencakup penelitian, pengembangan baru, purwarupa, modifikasi, pemakaian kembali, rekayasa ulang, pengelolaan, atau aktivitas lain yang menghasilkan produk perangkat lunak.[3]
Sumber: DRM Associates (2002). "New Product Development Glossary". Diakses tanggal 2006-10-29.

2.       Model pengembangan software terdiri dari (sebutkan dan jelaskan) ?

1.Model Sekuensial Linier atau Waterfall Development Model
Model Sekuensial Linier atau sering disebut Model Pengembangan Air Terjun, merupakan paradigma model pengembangan perangkat lunak paling tua, dan paling banyak dipakai. Model ini mengusulkan sebuah pendekatan perkembangan perangkat lunak yang sistematik dan sekunsial yang dimulai pada tingkat dan kemajuan sistem pada seluruh tahapan analisis, desain , kode, pengujian, dan pemeliharaan.
2.Model Prototype
Metode Prototype merupakan suatu paradigma baru dalam metode pengembangan perangkat lunak dimana metode ini tidak hanya sekedar evolusi dalam dunia pengembangan perangkat lunak, tetapi juga merevolusi metode pengembangan perangkat lunak yang lama yaitu sistem sekuensial yang biasa dikenal dengan nama SDLC atau waterfall development model.

3.Model Rapid Application Development (RAD)
Rapid Aplication Development (RAD) adalah sebuah model proses perkembanganperangkat lunak sekuensial linier yang menekankan siklus perkembangan yang sangat pendek (kira-kira 60 sampai 90 hari). Model RAD ini merupakan sebuah adaptasi “kecepatan tinggi” dari model sekuensial linier dimana perkembangan cepat dicapai dengan menggunakan pendekatan konstruksi berbasis komponen.



4.Model Evolutionary Development / Evolutionary Software Process Models
Model Evolutionary Development bersifat iteratif (mengandung perulangan). Hasil prosesnya berupa produk yang makin lama makin lengkap sampai versi terlengkap dihasilkan sebagai produk akhir dari proses. Model Evolutionary Development / Evolutionary Software 
sumber :

3.       ERD adalah ?
Pengertian dari ERD (Entity Relationship Diagram) adalah suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan antar relasi.
ERD untuk memodelkan struktur data dan hubungan antar data, untuk menggambarkannya digunakan beberapa notasi dan simbol.

4  . LRS adalah ?
Pengertian LRS (Logical Record Structure) Adalah representasi dari struktur record-record pada tebel-tabel yang terbentuk dari hasil antar himpunan entitas. Menentukan kardinalitas, jumlah table dan Foreign Key (FK)
       5. UML adalah ?
UML adalah sekumpulan alat yang digunakan untuk melakukan abstraksi terhadap sebuah sistem atau perangkat lunak berbasis objek. UML merupakan singkatan dari Unified Modeling Language. UML juga menjadi salah satu cara untuk mempermudah pengembangan aplikasi yang berkelanjutan. Aplikasi atau sistem yang tidak terdokumentasi biasanya dapat menghambat pengembangan karena developer harus melakukan penelusuran dan mempelajari kode program. UML juga dapat menjadi alat bantu untuk transfer ilmu tentang sistem atau aplikasi yang akan dikembangkan dari satu developer ke developer lainya. Tidak hanya antar developerterhadap orang bisnis dan siapapun dapat memahami sebuah sistem dengan adanya UML.
 Sumber : https://www.codepolitan.com/mengenal-diagram-uml-unified-modeling-language

6.       OOP adalah ?
object-oriented programming disingkat OOP) merupakan paradigma pemrogramanberdasarkan konsep "objek", yang dapat berisi data, dalam bentuk field atau dikenal juga sebagai atribut; serta kode, dalam bentuk fungsi/prosedur atau dikenal juga sebagai method. Semua data dan fungsi di dalam paradigma ini dibungkus dalam kelas-kelasatau objek-objek. Bandingkan dengan logika pemrograman terstruktur. Setiap objek dapat menerima pesan, memproses data, dan mengirim pesan ke objek lainnya,
Model data berorientasi objek dikatakan dapat memberi fleksibilitas yang lebih, kemudahan mengubah program, dan digunakan luas dalam teknik peranti lunakskala besar. Lebih jauh lagi, pendukung OOP mengklaim bahwa OOP lebih mudah dipelajari bagi pemula dibanding dengan pendekatan sebelumnya, dan pendekatan OOP lebih mudah dikembangkan dan dirawat.
Sumber :

7.       Komponen dari ERD (Sebutkan dan Jelaskan)?
ERD (Entity Relationship Diagram) merupakan suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan antar relasi. ERD untuk memodelkan struktur data dan hubungan antar data, untuk menggambarkannya digunakan beberapa notasi dan simbol.
Terdapat 4 (empat) Komponen penyusun ERD (Entity Relationship) adalah sebagai berikut:
1.       Entitas : Entitas merupakan objek yang mewakili sesuatu yang nyata dan dapat dibedakan dari sesuatu yang lain. Simbol dari entitas biasanya digambarkan dengan persegi panjang.
2.       Atribut : Setiap entitas pasti mempunyai elemen yang disebut atribut yang berfungsi untuk mendeskripsikan karakteristik dari entitas tersebut. Gambar atribut diwakili oleh simbol elips.
3.       Relasi : Hubungan antara sejumlah entitas yang berasal dari himpunan entitas yang berbeda. Gambar Relasi diwakili oleh simbol belah ketupat

4.       dan, Garis : Menghubungkan atribut dengan kumpulan entitas dan kumpulan entitas dengan relasi

8.       Komponen dari LRS (sebutkan dan jelaskan)?
Logical Record Structured (LRS)LRS adalah representasi dari struktur record-record pada tabel-tabel yang terbentuk dari
hasil relasi antar himpunan entitas.
Menentukan Kardinalitas, Jumlah Tabel, dan Foreign Key (FK)

9.       Komponen dari UML (sebutkan dan jelaskan)?

a. Use case diagram
Use case diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menggambarkan interaksi antara sistem dan aktor, use case diagram juga dapat men-deskripsikan tipe interaksi antara si pemakai sistem dengan sistemnya.
b. Activity Diagram
Activity diagram atau diagram aktivitas yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang dapat memodelkan proses-proses apa saja yang terjadi pada sistem.
c. Sequence diagram
Sequence diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menjelaskan interaksi objek yang berdasarkan urutan waktu, sequence diagram juga dapat menggambarkan urutan atau tahapan yang harus dilakukan untuk dapat menghasilkan sesuatu seperti pada use case diagram.
d. Class diagram
Class diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang digunakan untuk menampilkan kelas-kelas maupun paket-paket yang ada pada suatu sistem yang nantinya akan digunakan. Jadi diagram ini dapat memberikan sebuah gambaran mengenai sistem maupun relasi-relasi yang terdapat pada sistem tersebut.
e. Statemachine diagram
Statemachine diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menggambarkan transisi maupun perubahan keadaan suatu objek pada sistem.
f. Communication diagram
Communication diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang dapat menggamabarkan tahapan terjadinya suatu aktivitas dan diagram ini juga menggambarkan interaksi antara objek yang ada pada sistem. Hampir sama seperti sequence diagram akan tetapi communication diagram lebih menekankan kepada peranan masing-masing objek pada sistem.
g. Deployment diagram
Deployment diagram yaitu salah satu diagram pada UML yang menunjukan tata letak suatu sistem secara fisik, dapat juga dikatakan untuk menampilkan bagian-bagian softwere yang terdapat pada hardwere dan digunakan untuk menerapkan suatu sistem dan hubungan antara komponen hardwere. Jadi Deployment diagram intinya untuk menunjukan letak softwere pada hardwere yang digunakan sistem.
h. Component diagram
Component diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menggambarkan softwere pada suatu sistem. Component diagram merupakan penerapan softwere dari satu ataupun lebih class, dan biasanya berupa file data atau .exe, source kode, table, dokumen dsb.
i. Object diagram
Object diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menggambarkan objek-objek pada suatu sistem dan hubungan antarnya.
j. Composite structure diagram
Composite structure diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang menggambarkan struktur internal dari penklasifikasian (class, component atau use case) dan termasuk titik-titik interaksi penklasifikasian kebagian lainnya dari suatu sistem. Ini hampir mirip seperti class diagram akan tetapi composite structure diagram menggambarkan bagian-bagian dari individu kelas saja bukan semua kelas.
k. Interaction Overview Diagram
Interaction Overview diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang berguna untuk men-visualisasikan kerjasama dan hubungan antara activity diagram dengan sequence diagram.
l. Package diagram
Package diagram yaitu salah satu jenis diagram pada UML digunakan untuk mengelompokan kelas dan juga menunjukan bagaimana elemen model akan disusun serta mengambarkan ketergantungan antara paket-paket.
m. Diagram Timing
Diagram timing yaitu salah satu jenis diagram pada UML yang disebut sebagai bentuk lain dari interaksi diagram, dimana fokus yang paling utamanya kepada waktu. Diagram timing berguna untuk menunjukan faktor-faktor yang membatasi waktu antara perubahan state terhadap objek yang berbeda.

10.   Konsep dari OOP (sebutkan dan jelaskan)?
1. Kelas Abstrak (Class Abstraksi)
o    Kelas merupakan deskripsi abstrak informasi dan tingkah laku dari sekumpulan data.
o    Kelas dapat diilustrasikan sebagai suatu cetak biru(blueprint) atau prototipe yang digunakan untuk menciptakan objek.
o    Kelas merupakan tipe data bagi objek yang mengenkapsulasi data dan operasi pada data dalam suatu unit tunggal.
o    Kelas mendefinisikan suatu struktur yang terdiri atas data kelas (data field), prosedur atau fungsi (method), dan sifat kelas (property).
2. Enkapsulasi (encapsulation)
o    Istilah enkapsulasi sebenarnya adalah kombinasi data dan fungsionalitas dalam sebuah unit tunggal sebagai bentuk untuk menyembunyikan detail informasi.
o    Proses enkapsulasi memudahkan kita untuk menggunakan sebuah objek dari suatu kelas karena kita tidak perlu mengetahui segala hal secara rinci.
o    Enkapsulasi menekankan pada antarmuka suatu kelas, atau dengan kata lain bagaimana menggunakan objek kelas tertentu.
o    Contoh: kelas mobil menyediakan antarmuka fungsi untuk menjalankan mobil tersebut, tanpa kita perlu tahu komposisi bahan bakar, udara dan kalor yang diperlukan untuk proses tersebut.
3. Pewarisan (Inheritance)
o    Kita dapat mendefinisikan suatu kelas baru dengan mewarisi sifat dari kelas lain yang sudah ada.
o    Penurunan sifat ini bisa dilakukan secara bertingkattingkat, sehingga semakin ke bawah kelas tersebut menjadi semakin spesifik.
o    Sub kelas memungkinkan kita untuk melakukan spesifikasi detail dan perilaku khusus dari kelas supernya.
o    Dengan konsep pewarisan, seorang programmer dapat menggunakan kode yang telah ditulisnya pada kelas super berulang kali pada kelas-kelas turunannya tanpa harus menulis ulang semua kodekode itu.
4. Polimorfisme (polymorphism)
o    Polimorfisme merupakan kemampuan objekobjek yang berbeda kelas namun terkait dalam pewarisan untuk merespon secara berbeda terhadap suatu pesan yang sama.
o    Polimorfisme juga dapat dikatakan kemampuan sebuah objek untuk memutuskan method mana yang akan diterapkan padanya, tergantung letak objek tersebut pada jenjang pewarisan.
o    Method overriding.
o    Method name overloading.
·         Referensi :
·         1. http://id.wikipedia.org/
·         2. Jeni-dasarpemrogramanjava.pdf
·         3. Codenhead-javabasic.pdf


11.  Bahasa dalam OOP ( sebutkan dan jelaskan ) ?

Dalam OOP ada beberapa bahasa pemrograman yang mendukung antara lain
·                     Pascal (bahasa Pemrograman)
Pascal adalah bahasa pemrograman yang pertama kali dibuat oleh Prof. Niklaus wirth, seorang anggota international federation of information processing(IFIP) pada tahun 1971. Dengan mengambil nama dari matematikawan prancis blaise pascal,yang pertama kali menciptakan mesin penghitung Prof. Niklaus wirth membuat bahasa pascal ini sebagai alat bantu untuk mengajarkan konsep program komputer kepada mahasiswanya selain itu Prof. Niklaus membuat pascal juga untuk melengkapi kekurangan-kekurangan bahasa pemrograman yang ada saat itu.

·                     C++
C++ adalah salah satu pemrograman komputer dibuat pada tahun 1980an oleh Bell Blabs atau (Bjame Stroustrup) sebagai pengembangan dari bahasa program C. Salah satu perbedaan yang paling mendasar dengan bahasa C adalah dukungan kepada konsep program berorientasi objek (Object Oriented Programing)

·                     Microssoft Visual Basic.Net
Microssoft Visual Basic.Net adalah sebuah alat untuk mengembangkan dan membangun plikasi yang bergerak diatas sistem Net frame work,dengan menggunakan bahasa basic dengan menggunakan alat ini para programmer dapat membangun aplikasi windows forms aplikasi web berbasis ASP.Net,dan juga aplikasi command-line. Alat ini dapat diperoleh secara terpisah dari beberapa produk lainnya (seperti microssoft visual C++,Visual C#,atau Visual J#) Atau juga dapa diperoleh secara terpadu dalam microssoft Visual studio.Net bahasa visual basic.Net sendiri menganut paradigma bahasa pemrograman berorientasi objek yang dapat dilihat sebagai evolusi dari microssoft visual basic versi sebelumnya yang diimplementasikan diatas Net frame work peluncurannya mengundang kontroversi mengingat banyak sekali perubahan yang dilakukan oleh microssoft dan versi baru ini tidak kompatibel dengan versi terdahulu.

·                     PHP
PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis walaupun tidak tertutup kemungkinan digunakan untuk pemakaian lain.

·                     C#
C# adalah java versi microssoft sebuah bahasa multi platform yang didesain untuk berjalan diberbagai mesin C# adalah program berorientasi object atau OOP C# memiliki kekuatan bahasa C++ dan portabilitas seperti java.

·                     Delphi
Delphi adalah sebuah bahasa pemrograman dan lingkungan pengembangan perangkat lunak.
Produk ini dikembangkan oleh Boorland( Sebelum dikenal sebagai Inprise ). Bahasa Delphi yang sebelumnya dikenal sebagai object pascal ( Pascal dengan ekstensi pemrograman berorientasi objek ( PBO / OOP ) ) Pada mulanya ditujukan hanya untuk microssoft windows namun saat ini telah mampu digunakan untuk mengembangkan aplikasi untuk zlinux dan Microsoft Net frame work dengan menggunakan free Pascal yang merupakan proyek open source bahasa ini dapat pula digunakan untuk membuat program yang berjalan disistem operasi MAC OS X dan Windows CE.


sumber : Sunyoto, Andi, 2017, AJAX Membangun web dengan teknologi asynchronous . javaScrip &XML  Yogyakarta : penerbit ANDI.

Komentar

Postingan Populer